Temulawak Penggelontor Kolesterol

Kolesterol anda di atas normal? Jika iya, cobalah atasi dengan alternatif herbal agar terhindar dari obat penurun kolesterol kimiawi. Tidak ada salahnya untuk mencoba ekstrak temulawak (curcuma xantborriza) plus daun sambung nyawa (Gynura procumbens). Dua tanaman ini kini dipercaya dapat menggelontorkan kolesterol jahat (LDL)


Adalah Zullies ikawati bersama timnya dari fakultas farmasi Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, yang membuktikan khasiat tersebut. Ia mengatakan bahwa kedua tanaman tersebut mengandung berbagai zat yang bermanfaat, diantaranya flavonoid yang dapat menurunkan LDL dan meningkatkan (HDL).

Hal itu ia dapatkan setelah membuktikannya pada tikus. Tikus diberi pakan berlemak tinggi dan diukur kadar kolesterol. Setelah itu diberikan ramuan sambung nyawa-temulawak. Lalu diperiksa kadar kolesterolnya beberapa hari kemudian. Hasilnya kadar kolesterol total turun 39.44%, trigliserida turun 39.82%, LDL turun 46.12%, dan HDL melonjak sebanyak 5.7%. “kombinasi dua ekstrak herbal ini memberikan efek sinergis yang lebih baik dan tetap aman digunakan dalam kondisi normal,” kata Zullies.

(Gatra,26/3/14)

0 comments:

Post a Comment

 
© Copyright 2010-2011 Its Not Lab Kimia PT.PJB Muara Tawar All Rights Reserved.
Template Design by Kedai Obat | Supported by Berita Terkini | Powered by Jasa SEO | Pashmina Murah | Toko Bunga.